Pemerintah Provinsi Lampung menyampaikan apresiasi tinggi terhadap peran strategis Persatuan Wartawan Indonesia (PWI) dalam mendorong ketahanan pangan nasional dan pembangunan daerah. Hal tersebut disampaikan dalam forum diskusi publik memperingati Hari Ulang Tahun ke-55 PWI Lampung yang digelar di Ballroom Hotel Grand Mercure, Bandarlampung.
Kegiatan ini turut dihadiri oleh Menteri Koordinator Bidang Pangan, Zulkifli Hasan. Dalam sambutannya, ia menegaskan bahwa ketahanan pangan merupakan agenda prioritas nasional di bawah pemerintahan Presiden Prabowo Subianto. Zulkifli menyebutkan bahwa peran pers sangat krusial dalam menyuarakan isu-isu kerakyatan, terutama yang berkaitan dengan sektor pangan.
“Media, termasuk PWI, memiliki posisi penting untuk menyuarakan kepentingan rakyat, termasuk petani. Pers harus terus menjadi jembatan antara pemerintah dan masyarakat dalam mendorong kebijakan yang berpihak pada ketahanan pangan,” kata Zulkifli Hasan.
Mewakili Gubernur Lampung, Asisten Bidang Administrasi Umum Pemprov Lampung, Sulpakar, menegaskan komitmen daerah dalam menjadikan Lampung sebagai penyangga utama ketahanan pangan nasional. Dalam sambutannya, ia menyampaikan ucapan selamat kepada PWI Lampung atas dedikasi selama 55 tahun dalam mengawal pembangunan dan demokrasi.
“PWI telah memainkan peran penting dalam mendampingi perjalanan demokrasi, pembangunan, dan keadilan sosial di daerah,” ujar Sulpakar.
Ia memaparkan bahwa Lampung merupakan salah satu provinsi agraris terdepan. Data menunjukkan produksi padi Lampung mencapai 2,79 juta ton per tahun—peringkat kedua di Sumatera dan keenam secara nasional. Produksi jagung mencapai 2,78 juta ton, menjadikan Lampung di peringkat ketiga nasional. Adapun produksi ubi kayu sebesar 7,90 juta ton menempatkan Lampung di posisi pertama secara nasional.
“Ini bukan sekadar angka, tapi bukti bahwa Lampung adalah tulang punggung ketahanan pangan nasional. Oleh karena itu, sinergi antara pemerintah, media, dan seluruh pemangku kepentingan mutlak dibutuhkan,” tegasnya.
Sulpakar juga mengapresiasi langkah PWI Lampung dalam menginisiasi diskusi publik bertema ketahanan pangan. Menurutnya, forum semacam ini sangat strategis dalam memperkuat peran media sebagai agen perubahan dan edukasi publik.
Sementara itu, Ketua PWI Lampung, Wirahadikusumah, menyampaikan bahwa peringatan HUT PWI merupakan momentum refleksi dan penguatan komitmen insan pers untuk terus hadir dalam pembangunan bangsa.
“Ketahanan pangan bukan sekadar memenuhi kebutuhan sehari-hari, tapi juga menyangkut kualitas hidup dan keberlanjutan generasi. PWI Lampung siap bersinergi dengan pemerintah dalam mewujudkan kemandirian pangan sebagai kekuatan utama bangsa,” tegasnya.
Diskusi publik ini menjadi ruang penting untuk mempererat sinergi antara pers dan pemerintah, sekaligus membangun kesadaran kolektif akan pentingnya peran media dalam menyuarakan isu-isu krusial yang menyentuh langsung kepentingan rakyat. (***)
Leave a Reply